Monday 4 July 2016

Kripik Tempe Produk Unggulan Desa Bongsopotro

SARADAN -  Pemerintah Kabupaten Madiun telah menggali potensi desa – desa sekabupaten Madiun, baik mengenai potensi produk unggulan, pariwisata juga potensi desa. Dalam menggali potensi desa ini di topang lewat dana ADD/DD, agar desa tersebut bisa lebih baik maju dan sejahtera masyarakatnya.
Dengan adanya program menggali potensi desa dari pemerintah Kabupaten Madiun, desa Bongsopotro Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun berjuang dan berusaha untuk mewujudkannya. Terbukti warga masyarakat desa Bongsopotro ini telah banyak yang membuat macam – macam usaha home, industri, salah satunya produksi kripik tempe ini.
Produk kripik tempe milik Dwi Suwarno yang beralamat di Dusun 2 (dua) RT 08/ RW 02 Desa Bongsopotro Kecamatan Saradan, Kabupaten madiun ini telah berjalan 5 tahun lebih, hasil produksinya juga sudah terkenal di lingkungan dan sekitar desanya. Dalam pemasarannya kripik tempe Dwi Suwarno ini tidaklah sulit, karna rasanya yang enak, gurih dn renyah, jadi banyak pembeli yang berdatangan ketempatnya bahkan ada yang pesan buat acara hajatan atau buat dijual lagi dan buat kebutuhan sehari – hari, tenaga yang dibutuhkannya Cuma 3 – 5 orang saja, penghasilan bersih rata – rata perbulan sekitar 3 – 5 juta. Hasil produksi perhari 8 – 10 lonjor tempe, kurang lebih mulai jual 250.000 – 300.000 yang sudah jadi kripik tempe siap santap
Letak geografis desa Bongsopotro adalah batas sebelah timur : desa sidorejo, batas sebelah barat : desa sukorejo, batas sebelah utara : desa sumbersari, batas sebelah selatan : desa sukorejo, dan dusun Kaligunting, desa Bongsoputro dibagi atas 4 dusun, luas wilayah Bongsoputro 228.867 Ha, jumlah penduduknya : 2531 jiwa, terdiri dari laki – laki : 1247 jiwa, dan perempuan 1284 jiwa
Jumlah perangkat desa Bongsoputro ada 9 orang terdiri dari : Kepala Desa Suwarno, Staf umum : Subiyanto, Staf keuangan : Sri Wulida K, Staf pembangunan : Sutini, Kasun I : Hariyanto, Kasun II : Sasminto, Kasun III : Sugiarto, Modin Putut Sukarnanto, pelaksana teknis lapangan Musiran, dibantu ketua LKMD 11 orang, ketuanya Suparmin dan BPD 5 orang, Ketuanya Hariyono, semua ini saling bahu membahu dan bekerja sama, bergotong royong bersama masyarakat Desa agar bisa tercapai dan mewujudkan desa Bongsopotro lebih baik dan lebih sejahtera. (*).
Ket. Foto : Kades Bongsopotro Suwarno Bersama Perangkat Desa dan Warga Pengrajin Tempe Kripik
Sumber Berita : Suara Media Nasional

0 komentar:

Post a Comment